Martabak Manis Teflon Tak Ada Pan Baja, Pan Teflon pun Jadi
Hayooo.. siapa yang suka dengan martabak manis, tunjuk tangan? Yup, rasa martabak manis yang tentunya manis dan legit ini memang akan membuat orang jatuh cinta akan kelezatannya. Makanan ini termasuk jajanan pinggir jalan paling populer di Indonesia. Dan kini sudah menjelma jadi kuliner kekinian yang tetap laris manis walaupun disajikan di kafe dan kedai cantik. Kabar baiknya, kini Bunda pun bisa membuatnya sendiri di rumah dengan alat sederhana menjadi Martabak Manis Teflon yang juga tak kalah lezat.
Martabak manis memang favorit banyak orang, tak hanya masyarakat Indonesia. Jika Bunda mengikuti kanal YouTube, banyak video yang memperlihatkan bagaimana review orang-orang mancanegara saat pertama kali merasakan martabak manis. Ternyata banyak yang terkesan dan ingin membawa beberapa dos martabak manis untuk dibawa pulang ke negaranya lho, Bunda!! Mantap betul ya kuliner Indonesia yang satu ini, makin bangga dooong jadi bangsa Indonesia.
Dan jika Bunda ingin membuat martabak manis sendiri di rumah, kini tak harus dengan pan baja bulat khusus martabak manis yang biasa digunakan oleh abang-abang penjual. Gunakan saja pan bulat teflon yang Bunda punya di rumah untuk membuat makanan lezat ini. Tengok resep Martabak Manis Teflon di bawah ini
Bahan-bahan
Bahan A
- 1 butir telur
- 2 sdm gula pasir
- 250 gr Tepung terigu protein sedang
- 1 sdm tepung tapioka
- 1 sdt baking powder Double Acting
- 1 sdm susu bubuk
- Sejumput garam
- 1/4 sdt vanilla bubuk
- 250 ml air
Bahan B
- 1 butir telur
- 1 sdt soda kue
- 40 ml air
- Pandan = 1/2 sdt pasta pandan
- Topping
- 50 gr butter +100 gr margarin
- Pasta coklat (Bisa diganti meises dan kental manis)
- Keju + kental manis
Cara Membuat
- Kocok dengan gula dan telur menggunakan whisk hingga gula larut.
- Tambahkan tepung terigu (ayak), tepung tapioka, baking powder DA, susu bubuk, garam, dan vanilla bubuk.
- Tambahkan air sedikit demi sedikit, kocok dengan whisk selama kurang lebih 10 menit sampai adonan benar-benar halus.
- Tutup wadah hingga rapat (bisa pakai serbet atau plastic wrap). Diamkan kurang lebih 1 jam.
- Tambahkan bahan B, kocok kembali hingga tercampur rata. Penambahan dilakukan saat akan di masak.
- Panaskan teflon (diameter 20 cm) dengan api sangat kecil (10 menit).
- Masukkan separuh adonan pada teflon (d: 20 cm), beri pinggiran seperti martabak dengan sendok sayur. Tunggu hingga adonan bersarang.
- Jika permukaan adonan tidak basah, beri taburan gula, tutup teflon kurleb 5 menit.
- Pindahkan martabak ke tempat datar, oles dengan campuran butter dan margarin, beri topping sesuai selera.
- Bagi menjadi 2, tumpuk di kedua sisinya. Oles kulit martabak dengan campuran butter dan margarin. Potong sesuai selera.
Yummy.. yummy.. mamamia lezatos! Buruan deh Bun, praktekkin membuat Martabak Manis Teflon ini di rumah, isi dengan topping favorit Bunda dan keluarga. Jadikan hidangan spesial saat bersantai bareng keluarga.
Post a Comment for "Martabak Manis Teflon Tak Ada Pan Baja, Pan Teflon pun Jadi"